Latest Post

Minggu, 01 Juli 2012

MENAMPILKAN WIDGET HANYA PADA HALAMAN TERTENTU

Praktek Blog
Saat pertama mendisain sebuah blog, terkadang kita terkendala oleh ruang yang tersedia dalam template blog yang telah kita pilih untuk kita pakai. Banyak ragam widget yang ingin kita tampilkan pada halaman home-page blog kita, sementara bilamana kita paksakan, maka akan timbul kesan acak-acakan. Disamping itu, untuk membuat blog kita (terutama halaman home-page) mampu tampil bagus atau profesional tidak berarti harus banyak widget yang ditampilkan. Hal ini mengandung makna bahwa kita haruslah pandai memilih dan memilah widget apa saja yang akan kita tampilkan pada halaman home-page, sedangkan widget-widget yang (dalam anggapan kita kurang penting) dapat kita tampilan pada halaman postingan misalnya.

Dalam kerangka pola pikir yang demikian itu, maka artikel kali ini akan membahas tentang cara-cara menampilkan widget hanya pada halaman tertentu dengan menambahkan script yang tidak terlalu rumit, namun sangat bermanfaat.

Saya ambil contoh berikut, kita ingin menampilkan widget popular post hanya pada halaman postingan (seperti pada blog ini), maka kita hanya menambahkan script <b:if cond='data:blog.pageType == "item"'> dengan diakhiri script </b:if>, contoh konkritnya seperti di bawah ini.

Script asli widget popular post yang ada pada format html template adalah :

<b:widget id='PopularPosts2' locked='false' title='Popular Posts' type='PopularPosts'>
    <b:includable id='main'>
  <b:if cond='data:title'><h2><data:title/></h2></b:if>
  <div class='widget-content popular-posts'>
    <ul>
      <b:loop values='data:posts' var='post'>
      <li>
        <b:if cond='data:showThumbnails == &quot;false&quot;'>
          <b:if cond='data:showSnippets == &quot;false&quot;'>
            <!-- (1) No snippet/thumbnail -->
            <a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a>
          <b:else/>
            <!-- (2) Show only snippets -->
            <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
            <div class='item-snippet'><data:post.snippet/></div>
          </b:if>
        <b:else/>
          <b:if cond='data:showSnippets == &quot;false&quot;'>
            <!-- (3) Show only thumbnails -->
            <div class='item-thumbnail-only'>
              <b:if cond='data:post.thumbnail'>
                <div class='item-thumbnail'>
                  <a expr:href='data:post.href' target='_blank'>
                    <img alt='' border='0' expr:height='data:thumbnailSize' expr:src='data:post.thumbnail' expr:width='data:thumbnailSize'/>
                  </a>
                </div>
              </b:if>
              <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
            </div>
            <div style='clear: both;'/>
          <b:else/>
            <!-- (4) Show snippets and thumbnails -->
            <div class='item-content'>
              <b:if cond='data:post.thumbnail'>
                <div class='item-thumbnail'>
                  <a expr:href='data:post.href' target='_blank'>
                    <img alt='' border='0' expr:height='data:thumbnailSize' expr:src='data:post.thumbnail' expr:width='data:thumbnailSize'/>
                  </a>
                </div>
              </b:if>
              <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
              <div class='item-snippet'><data:post.snippet/></div>
            </div>
            <div style='clear: both;'/>
          </b:if>
        </b:if>
      </li>
      </b:loop>
    </ul>
    <b:include name='quickedit'/>
  </div>
</b:includable>

Selanjutnya, untuk membuatnya hanya tampil pada halaman postingan, akan menjadi seperti berikut ini   :

<b:widget id='PopularPosts2' locked='false' title='Popular Posts' type='PopularPosts'>
    <b:includable id='main'>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
  <b:if cond='data:title'><h2><data:title/></h2></b:if>
  <div class='widget-content popular-posts'>
    <ul>
      <b:loop values='data:posts' var='post'>
      <li>
        <b:if cond='data:showThumbnails == &quot;false&quot;'>
          <b:if cond='data:showSnippets == &quot;false&quot;'>
            <!-- (1) No snippet/thumbnail -->
            <a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a>
          <b:else/>
            <!-- (2) Show only snippets -->
            <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
            <div class='item-snippet'><data:post.snippet/></div>
          </b:if>
        <b:else/>
          <b:if cond='data:showSnippets == &quot;false&quot;'>
            <!-- (3) Show only thumbnails -->
            <div class='item-thumbnail-only'>
              <b:if cond='data:post.thumbnail'>
                <div class='item-thumbnail'>
                  <a expr:href='data:post.href' target='_blank'>
                    <img alt='' border='0' expr:height='data:thumbnailSize' expr:src='data:post.thumbnail' expr:width='data:thumbnailSize'/>
                  </a>
                </div>
              </b:if>
              <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
            </div>
            <div style='clear: both;'/>
          <b:else/>
            <!-- (4) Show snippets and thumbnails -->
            <div class='item-content'>
              <b:if cond='data:post.thumbnail'>
                <div class='item-thumbnail'>
                  <a expr:href='data:post.href' target='_blank'>
                    <img alt='' border='0' expr:height='data:thumbnailSize' expr:src='data:post.thumbnail' expr:width='data:thumbnailSize'/>
                  </a>
                </div>
              </b:if>
              <div class='item-title'><a expr:href='data:post.href'><data:post.title/></a></div>
              <div class='item-snippet'><data:post.snippet/></div>
            </div>
            <div style='clear: both;'/>
          </b:if>
        </b:if>
      </li>
      </b:loop>
    </ul>
    <b:include name='quickedit'/>
  </div>
</b:if></b:includable>

Selanjutnya, bilamana kita ingin sebuah widget hanya tampil pada halaman home page, maka kita tinggal gunakan paduan script  <b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'> dan diakhiri dengan </b:if>.

Demikianlah artikel ini, semoga bermanfaat.
 
Read more ...

Selasa, 05 Juni 2012

KIAT-KIAT MENAIKKAN PAGERANK BLOG

Praktek BlogPRAKTEK BLOG. Menaikkan pagerank blog merupakan sebuah tantangan tersendiri, utamanya bagi segenap pemilik blog/website. PRAKTEK BLOG dalam hal ini berpendapat bahwa seorang blogger akan merasa memiliki gengsi tersendiri bilamana blog/web yang dikelolanya memiliki peringkat (pagerank blog) yang tinggi. Pagerank sebuah blog/web tidak akan datang dengan sendirinya (otomatis), melainkan harus selalu dan selalu kita upayakan.

Pada artikel yang lalu telah dibahas tentang pengertian sebuah pagerank blog, yaitu merupakan sebuah algoritma yang telah dipatentkan yang berfungsi untuk menentukan sebuah situs/web/blog mana yang lebih populer dibandingkan dengan situs/web/blog yang lainnya yang banyak (jutaan, puluhan juta, atau mungkin ratusan juta) tersebar di dunia internet. Pagerank blog merupakan salah satu fitur utama mesin pencarian Google (Google search engine) yang diciptakan oleh pendirinya Larry Page dan Sergey Brin.

Kembali kepada masalah menaikkan pagerank blog, sampai saat ini tidak ada seorang blogger/webmaster pun yang tahu secara pasti bagaimana sebenarnya model algoritma itu sendiri. Kita hanya dapat meraba berdasarkan asumsi-asumsi atau pengalaman praktek mengelola sebuah blog/web/situs. Oleh karenanya ada baiknya kita perhatikan tabel di bawah ini :

Praktek Blog
Tabel di atas merupakan tabel penentuan peringkat blog (pagerank blog) yang sepenuhnya didasarkan kepada sebuah backlink (yang berkualitas) yang berhasil dikumpulkan oleh sebuah blog/web/situs.

Asumsinya begini :
Untuk dapat memiliki pagerank 3, maka sebuah blog/web/situs, setidaknya membutuhkan 555 backlink dari blog/web pagerank 1 atau 101 backlink dari blog/web pagerank 2 atau 19 backlink dari blog/web pagerank 3 atau 4 backlink dari blog/web pagerank 4 atau masing-masing 1 backlink dari blog/web pagerank 5, 6, 7, 8, 9 atau 10. Demikianlah seterusnya.

Sejalan dengan asumsi-asumsi tersebut di atas, maka ijinkan saya pada saat ini untuk sekedar memberikan saran-saran yang dapat kita lakukan untuk menaikkan pagerank blog yang kita miliki, sebagai berikut  :

1. Membuat posting yang relevan dengan judul atau thema blog
Posting atau artikel blog pada dasarnya merupakan komponen utama dan terpenting bagi keberadaan suatu blog/situs/website, oleh karenanya posting atau artikel yang relevan sudah barang tentu menjadi syarat utama keberadaan suatu blog atau website. Artinya : bilamana kita memiliki blog atau website yang kita rancang untuk menjual sesuatu barang atau produk, hendaknya memiliki 80 % konten yang berisi tentang barang atau produk yang kita jual tersebut. Sedangkan yang sisanya dapat kita isi dengan artikel-artikel atau postingan yang berthema lain (agar blog kita tersebut dapat bersifat dinamis dan tidak monoton).

2. Tukar Link atau Link Exchange dengan sesama blogger
Metode tukar-menukar link-blog atau yang lebih familiar dengan sebutan link-exchange hingga saat ini masih dipandang sebagai suatu senjata yang cukup ampuh dalam rangka meraih atau mengumpulkan backlink dari website/blog-blog lain, utamanya website/blog-blog yang sudah terkenal serta memiliki kredibilitas tinggi (dalam arti memiliki page rank dan alexa rank yang bagus atau tinggi).

3. Membuat backlink berkualitas dengan memanfaat Dummy Blog
Dummy Blog pada dasarnya adalah merupakan sebuah blog pendukung yang sengaja dibuat untuk proses berternak link (link-farm) bagi blog utama. Metode pembuatan Dummy Blog ini sama persis dengan kita membuat blog utama, hanya perbedaannya terletak pada artikel atau postingan-postingannya yang lebih banyak berisi anchor-text link postingan yang terdapat pada blog utama.

4. Jangan sering melakukan penggantian template blog
Sebagai seorang blogger kita tentunya berkeinginan untuk memiliki sebuah blog yang mampu tampil maksimal dalam artian mampu tampil profesional atau paling tidak lebih bagus dari blog-blog lainnya. Dalam kerangka pola pemikiran yang demikian ini, salah satu upaya paling singkat dan mudah adalah dengan cara mengganti template blog. Pergantian template blog ini tidak selamanya membawa dampak yang positip bagi keberadaan blog yang kita miliki. Sebagai suatu contoh, saya pernah mengganti template blog yang telah memiliki pagerank blog #3, namun begitu saya mengganti dengan template yang lebih bagus, besoknya pagerank blog langsung jatuh menjadi page rank #2. Upaya bijaksana untuk mengatasi hal ini adalah dengan cara memaksimalkan template blog yang ada agar lebih SEO Friendly.

5. Lakukan update blog secara berkala
Melakukan update blog secara berkala dan sistematis dapat berdampak positip terhadap keberadaan blog yang kita miliki, hal ini telah saya praktekkan pada blog MUSIK DIGITAL ini. Hasil dari update berkala ini dapat anda rasakan langsung saat anda melakukan proses compare blog yang mana akan terlihat semakin banyak unique-visitor yang menuju ke blog anda. Hasil lainnya adalah Goggle akan menganggap blog anda sebagai suatu blog yang dinamis dan bukan hanya sebagai Dummy Blog (blog farm) belaka.

6. Berkomentar pada blog-blog do-follow
Metode meninggalkan komentar pada blog-blog do-follow akan berdampak positip terhadap perolehan backlink blog yang anda miliki. Saya sering mempraktekkan cara ini, disamping sebagai ajang silahturahmi kepada pemilik blog (lain) tersebut, juga dalam rangka untuk menanamkan link artikel blog yang saya miliki untuk menambah koleksi backlink blog.

7. Ubah disain atau tampilan blog anda menjadi lebih dinamis-profesional
Mengubah disain atau tampilan blog agar mampu tampil dinamis-profesional tidak berarti kita menambah widget-widget yang tidak terlalu berfungsi atau malah membuat tampilan blog kita menjadi membingungkan para visitor. Disainlah blog anda sehingga dapat menjadi lebih sistematis, dinamis, profesional (menghilangkan kesan blog gratisan) dan menyenangkan.

Demikianlah uraian saya tentang kiat-kiat menaikkan pagerank blog, semoga bermanfaat.

Read more ...

Senin, 04 Juni 2012

MEMBUAT SEMUA ARTIKEL TERINDEKS GOOGLE

Praktek BlogPRAKTEK BLOG. Membuat semua artikel (postingan blog) terindeks Google search engine hendaknya kita lakukan terlebih dahulu sebelum kita menaikkan pagerank blog. PRAKTEK BLOG kali ini akan memberikan cara-cara yang paling sederhana agar semua artikel (postingan blog) yang kita miliki dapat terindeks oleh Google search engine secara sempurna.

Untuk membuat semua artikel terindeks Google, kita hanya membutuhkan bantuan satu alat (tool) yang telah disediakan oleh Google, yang terkenal dengan sebutan Google Webmaster Tools. Tool ini memiliki berbagai fitur yang memang sangat dibutuhkan oleh para webmaster (pemilik web/blog). Pengoperasian tool ini sangatlah mudah, cukup kita memiliki sebuah akun Gmail untuk dapat mengaksesnya.

Baiklah tanpa berpanjang kata lagi, pertama-tama masuklah ke Google Webmaster Tool tersebut, kemudian carilah web/blog anda yang ingin anda optimalkan artikel-artikelnya. Selanjutnya kita masuk pada proses-proses berikut  :

Pertama, lakukan proses site-verification yang bertujuan untuk memberitahukan atau tepatnya mendaftarkan blog/web yang kita miliki pada mesin pencarian Google. Langkahnya. lihat ke bagian kiri pada layar, pilih Configuration lanjutkan Users, maka akan muncul gambar seperti di bawah ini :

Praktek Blog
Praktek Blog
Selanjutnya, pilihlah owner verification pages dan lanjutkan dengan memilih verify using a different method, pilih HTML tag, maka akan muncul kode Google verification yang harus dipasangkan pada blog anda, contohnya seperti gambar di bawah ini.

Praktek Blog
Copy kan kode verifikasi yang telah diberikan tersebut ke dalam HTML Template blog anda dan letakkan diantara <head> sampai dengan </head>. Simpan template anda, kemudian kembali ke Webmaster Tool dan pilihlah Verify. Proses pertama telah selesai.

Kedua, melakukan proses submit sitemap blog anda, yaitu dengan cara kembali ke Webmaster Tools, lihat sebelah kiri, kemudian pilihlah Optimization dilanjutkan dengan Sitemap, Add/Test Sitemap maka akan muncul gambar seperti di bawah ini :

Praktek Blog
Masukkan Script berikut atom.xml? pada kotak kosong di bawah tulisan ADD/TEST SITEMAP, kemudian pilihlah Submit Sitemap, dan dilanjutkan dengan refresh. Tunggu sejenak, maka akan ditampilkan respin dari tool ini pada layar bagian bawah.

Lakukan hal yang sama, dengan mengganti script berturut-turut seperti di bawah ini :

rss.xml
feeds/posts/default
feeds/posts/default?alt=rss
Dan bilamana anda memiliki artikel berjumlah 100 lebih dan di bawah 500 artikel, tambahkan proses tersebut dengan mengganti script seperti di bawah ini :
/atom.xml?redirect=false&amp;start-index=1&amp;max-results=500 

Selesailah sudah proses yang kedua, dan dengan demikian, maka semua artikel (postingan) yang ada dalam  blog kita telah terindeks oleh Google search engine.

Sampai di sini dulu, semoga bermanfaat.

Read more ...

Sabtu, 02 Juni 2012

PENGERTIAN SEBUAH BLOG

Praktek BlogPRAKTEK BLOG. Bila dalam artikel yang kemarin kita telah membahas tentang pengertian templete blog, maka pada artikel ini kita membahas tentang pengertian sebuah blog yang mana menurut PRAKTEK BLOG merupakan bagian dasar yang wajib dipahami atau paling tidak dimengerti oleh para blogger/webmaster agar apa yang sedang dikelolanya dapat menempati posisi puncak.

Ada beberapa pendapat tentang pengertian atau definisi sebuah blog, namun pada intinya mengungkap satu hal yang sama yaitu bahwa sebuah blog/webblog pada dasarnya adalah merupakan hirarki teks, gambar, obyek media dan data, yang tersusun secara kronologis dan dapat dilihat dalam sebuah browser atau mesin pencari semacam Google, Yahoo, Bing dan lain-lain

Berikut ini akan saya paparkan beberapa pengertian blog dari para pakar di dunia  :
Sebuah blog adalah situs web yang item (baca : artikel) diposkan secara berkala dan ditampilkan dalam urutan kronologis mundur. Istilah blog adalah singkatan dari weblog atau web log. Mengarang blog, memelihara sebuah blog atau menambahkan artikel ke blog yang sudah ada disebut “blogging“. Masing-masing artikel pada sebuah blog disebut “tulisan blog”, “tulisan” atau “masukan”. Orang yang menulis atau memasukkan dan memelihara tulisan di blog disebut “blogger“. Sebuah blog terdiri dari teks, hypertext, gambar, dan link (ke halaman web dan video, audio dan file lainnya). Blog menggunakan dokumentasi dengan gaya percakapan. Seringkali blog fokus pada “wilayah kepentingan” tertentu, seperti Washington, DC, politik yang sedang berlangsung, dan beberapa blog mendiskusikan pengalaman pribadi. oleh Wikipedia.
Sebuah publikasi kronologis yang sering tentang pikiran seseorang dan dalam bentuk link Web.’ Oleh Marketingterms dictionary
Dari kata “Web log.” Sebuah blog pada dasarnya adalah journal yang tersedia di Web. Aktifitas menmperbaharui blog disebut “blogging” (atau ngeblog dalam bahasa Indonesia) dan seseorang yang mengelola blog disebut “blogger.” Oleh Computersprintersrepairshouston.com/ glossary
Sebuah weblog adalah sejenis tur berkesinambungan dengan bimbingan manusia yang anda tahu. Ada banyak bimbingan yang bisa dipilih, dan semuanya mengembangkan audiens, dan ada hubungan pertemanan dan politik antara pengelola blog yang saling menunjuk dan semuanya dalam bentuk struktur, grafik, alur, dll’ Newhome/History Of Weblogs
Sebuah blog pada dasarnya adalah sebuah jurnal yang tersedia di web. Kegiatan memperbarui blog adalah “blogging” dan seseorang yang membuat sebuah blog adalah “blogger.” Blog biasanya Diperbaharui harian menggunakan software yang memungkinkan orang dengan sedikit atau tidak ada latar belakang teknis untuk memperbarui dan memelihara blog. Posting di blog ini hampir selalu diatur dalam urutan cronological terkini dengan penambahan fitur yang paling menonjol. Menulis dalam sebuah blog hampir selalu dalam urutan kronologis dengan penambahan fitur yang paling terkini yang paling menonjol.Matisse.net/glossary
Nah, dari beberapa definisi tersebut di atas, kita mendapatkan beberapa istilah baru yaitu :

Blogger, adalah orang perseorangan, kelompok atau suatu institusi yang membuat sebuah blog baik untuk kepentingan dirinya sendiri, orang lain ataupun organisasinya.

Blogging, adalah semua kegiatan yang dilakukan oleh blogger dalam upayanya melakukan up-date blog yang dimilikinya.

Posting Blog, adalah semua kegiatan menulis yang dilakukan oleh blogger dalam rangka memperbaharui isi dari blog yang dimilikinya. Biasanya posting blog ini berbentuk sebuah artikel yang dapat berisi suatu informasi, promosi dan lain-lain.

Demikianlah uraian saya tentang pengertian sebuah blog, semoga bermanfaat.


Read more ...
Designed By Blogger Templates | Modified by Praktek Blog